I'm Back!! Akhirnya kembali menulis lagi, setelah sekian lama blog ini terbengkalai. Banyak banget yang saya pikirkan untuk memulai menulis lagi, Hal yang paling utama alasan saya kembali menulis adalah karena melihat poster hari blogger nasional yang jatuh pada tanggal 27 Oktober kemarin. beberapa temen-temen saya update status mengenai hal ini, lalu setelah saya pikir-pikir lagi, bener juga nih, "apa kabar blog gue? hahaha jamuran kali ya..."
Setelah hiatus sekian lama dari blog, saya pribadi mulai rajin dan sering dengerin spotify terutama playlist podcast mereka. Karena memang se addicted itu sama podcast. Rasanya nih kalo nggak denger podcast sehari aja berasa kaya ada yang beda gitu, wajib banget dengerin biar semangat menjalani hari.
Diantara sekian banyaknya podcast, saya berhasil mendapatkan beberapa podcast yang menurut saya menarik dan layak kalian coba. Lumayan kan buat temen ngerjain tugas atau bersantai ria di kamar +
jangan lupa teh anget dan cemilannya juga yaaa.
Kebanyakan podcast yang saya rekomendasikan disini adalah podcast-podcast yang bikin semangat atau love yourself, semacamnya gitulah karena memang enak banget buat dengerin topik ini setiap harinya untuk mendapatkan energi positive + men-charge energi juga yaa kaaan :)
Podcast motivasi yang akan aku bahas pertama yaitu, adalah Podcast Subjective yang dibawakan oleh Kak Iqbal Hariadi. Menemukan podcast ini, bagi saya sendiri adalah seperti menemukan harta karun, Karena memang seseneng itu bisa menemukan podcast ini. Cara penyampaian kak Iqbal juga nggak bikin bosen sama sekali hingga sanggup membuat saya berdiam diri mendengarkan ocehannya selama 1 jam lebih.
Oh ya! for information kak Iqbal di setiap episodenya selalu ada tema-tema baru yang juga diisi dengan narasumber yang ahli atau berpengalaman loh!. Obrolan mereka tuh, seru banget dan nggak baku sama sekali.
Contohnya aja nih, saya kemaren dengerin podcast kak Iqbal yang berjudul kritik & Cyber- Bullying bersama dengan narasumber yaitu kak Sandika Dewi yang merupakan founder dari speak up. Siapa yang nyangka sih? ternyata kak Sandika yang bisa dibilang skill public speekingnya bagus ternyata dulunya adalah korban bullying. Hal ini membuka mata dan hati saya bahwa kita yang sering di anggap remeh sama orang, di judge sana-sini atau di bullying mungkin? bisa kok kita berubah, bisa kok kita sukses yang bahkan bisa melampaui orang yang dulunya pernah berbuat jahat sama kita.
Jadi apapun yang terjadi padamu saat ini intinya adalah jangan menyerah. Lakukan apa yang kamu yakini benar dan jangan pernah dengerin kata orang. Dan mungkin jika kamu adalah orang yang lagi membully orang atau sering menjudge orang. Coba deh kamu pikir apasih untungnya kamu melakukan hal tersebut? Apakah supaya terlihat hebat? Apakah kamu merasa kamu di atas dia? Apakah dengan membully dia bisa membuat kamu bahagia? Enggak kan? Jangan sampai kamu menyesal kedepannya karena nggak ada yang keren sama sekali dari tindakanmu itu.
Penasaran kan sama podcastnya? Kalian bisa dengerin sendiri podcast kak Iqbal di Spotify atau soundcould, kalau saya pribadi sih lebih suka dengerin di spotify hehe
Podcast yang kedua datang dari Influencer luar negeri. Selain di podcast, lavendeire juga aktif di youtube. Lavendeire sering banget membuat konten yang memotivasi dan memberikan tips-tips supaya kita bisa lebih productive lagi. Terutama untuk kaum hawa yang masih suka susah mengatur uang nih atau susah konsisten membuat jurnal dan lain sebagainya. Menurutku, gaya bicara lavendeire ( btw saya nggak tau nama aslinya siapa hehe) sangat cocok buat kalian yang mau belajar listening bahas inggris karena pelafalannya lambat dan tidak terkesan buru-buru, jadi cocok untuk belajar.
Seperti yang sudah aku jelaskan tadi, lavendeire sering membuat konten-konten positive baik itu di youtube maupun di podcastnya. Contohnya saja seperti : Minimalism can change your life, Learning to love our bodies, A lesson in self love dan masih banyak lagi. Saya bisa menjamin semua isi podcast dia sangat positif dan bermanfaat buat kamu :)
Mendengarkan podcast dia, kalian bisa mendapatkan dua manfaat lebih yang pertama kalian bisa dapar energi positive dari tips & trick productive dia. Dan yang kedua kalian juga bisa belajar bahasa inggris. Kereen nggak tuh? sekali mendayung dua pulau terlampaui. So yuk! buruan dengerin di spotify
3 OBSESIF
Nah! untuk rekomendasi podcast yang terakhir ini merupakan podcast persembahan Kompas Corner yang merupakan bagian dari Harian Kompas. Konten Obsesif ( ngOBrol Santai sEru dan inSpIratiF).
Tujuan podcast ini tidak lain dan tidak bukan adalah untuk menginspirasi anak muda melalui topik yang up to date dan dengan narasumber yang ahli di bidangnya.
Pengemasannya menurutku seru banget, berasa lagi dengerin radio dan memang sepertinya sudah di tata dengan sangat baik ya diskusinya. Jadi, diskusi tidak melenceng dari tema dan tentunya memberikan banyak informasi dan manfaat bagi pendengar.
Buat kalian anak-anak muda yang ingin mendapatkan informasi yang lebih creative, inovatif dan juga hal-hal up to date. Podcast ini bisa menjawab semua kegalauan kamu nih. Yuk! langsung aja kamu cari di spotify dan dengerin yaaa :)
3 Podcast yang sudah asaya sebutkan tadi, adalah podcast-podcast yang lagi sering banget saya dengerin nih. Konsisten mereka untuk upload podcast juga menjadi nilai tambah bagi saya karena setiap meain ke podcast mereka selalu saja ada hal-hal baru yang up to date. Mungkin kalian bertanya-tanya. Kok dikit banget sih Mil? huhu iyaaa soalnya saya setia banget dengerin mereka sampai nggak ngelirik yang lain wkwk nanti deh aku coba podcast yang lain. Dan kalau ada yang aku suka akan aku update lagi yaa.
Semoga podcast-podcast yang udah aku share disini bisa bermanfaat buat temen-temen semua ya:) jangan lupa di dengerin karena insyallah membawa banyak manfaat dan menambah pengetahuan kita.
Assalamualaikum Wr.Wb ^^
4 comments
Beberapa bulan lalu rajin denger podcast, tapi sekarang sudah mulai jarang lagi. Terima kasih rekomendasinya kak, nanti coba cari ah :))
ReplyDeleteiyaa sama-sama semoga bermanfaat yaa :)
Deletesejujurnya, saya dong baru tahu podcast, hahahaha, saya ngakak mengetahui kekudetan saya.
ReplyDeleteTapi kemaren sempat install podcast, dan saya suka dengar ceramahnya ustad Abdul Somad, sayang, memori hape nggak mumpuni ditunggangi podcast, jadi saya hapus lagi deh hahahah
Wah seriusan baru tau mba Rey? Sayang banget hehe coba download Spotify saja mba disana sudah ternagkum banyak podcast jadi lebih hemat memori. Terimakasih sudah berkunjung ya mba
Delete