HEY MASALAH BESAR! TUHANKU LEBIH BESAR

By Mila Journeys - 5:41 AM







Masalah, masalah dan masalah selalu saja datang tanpa diminta ya? Kali ini saya mau curhat sedikit tentang masalah yang telah terjadi terhadap hidup saya. Masalah besar yang membuat saya merasa Insecure parah dan nggak bersemangat menjalani hidup. Bukannya senang menyambut hari raya tapi malah sedih terus-terusan. 


Jujur capeek banget ngerasa kaya gini terus. Liburan di rumah kegiatannya begitu-begitu saja. Makan, nonton, main hp, tidur terus berulang lagi keesokan harinya. Namun hari ini sepertinya saya sedang di tampar oleh Allah SWT. Dengan tiba-tiba dan tanpa direncanakan saya duduk di depan TV dan menonton sebuah film lama  yang sangat saya sukai yaitu 99 cahaya di langit eropa.

99 Cahaya di Langit Eropa by Wikipedia

Saat itu Trans TV sedang menayangkan ulang film tersebut. Sudah tak aneh memang karena biasanya Trans TV  memang selalu mengulang film-film layar lebar ketika libur lebaran maupun libur akhir tahun tiba. Namun mengapa harus film 99 cahaya di langit eropa yang muncul? Disinilah semangat itu muncul kembali.

Sejak dulu saya memang tidak pernah ketinggalan  film bertemakan islami dan berlatar di luar negeri. Hal ini karena saya seperti mendapatkan dua pengetahuan sekaligus, yaitu selain pesan yang disampaikan dalam film itu, saya juga mendapatkan view yang indah dan juga menarik dari negara-negara yang sangat ingin saya kunjungi suatu saat nanti. Amiiiiin :) 

Balik lagi ke film 99 cahaya di langit eropa. Film yang membuat saya ingin menjadi seorang jurnalis internasional tepatnya menjadi seorang reporter travelling. Saya lebih suka meliput bangunan-bangunan bersejarah dan mencari tau peradaban islam di seluruh dunia. Jika hanum dalam film itu hanya mejelajah eropa, maka saya pastikan suatu saat nanti saya akan menjelajah seluruh dunia hehe. Mulailah mimpi itu terbentuk. Ketika sudah lulus kuliah nanti, saya akan bekerja keras untuk bisa menjajahkan kaki ke negara lain, saya yakin saya bisa jika bekerja keras dan terus mengenggam mimpi saya ini.

Saya pun mengingat dengan jelas adegan dimana  seorang anak kecil bernama aisyah mengatakan bahwa "Hey! Masalah besar, Tuhanku lebih besar" mendengar hal itu saya terpaku dan kembali tersadar dengan posisi saya yang tengah dirundung banyak masalah. 




Aisyah "99 Cahaya Di Langit Eropa" pict by Google 



Benar apa yang dikatakan oleh Aisyah sebesar apapun masalah kita, Tuhan kita lebih besar. Anak sekecil itu pun mampu mengunggah hati saya padahal kondisinya dalam film itu terbilang buruk, dimana Aisyah memiliki penyakit kanker tetapi dia masih bisa tersenyum. Walaupun hanya di dalam film tetapi tetap saja dapat kita diambil peajarannya, yaitu Seorang gadis kecil saja percaya bahwa masalah penyakitnya itu tidak lebih besar dari Allah SWT sang pencipta. Lalu mengapa kita yang sudah dewasa tidak yakin dengan Allah yang maha besar dan malah takut dengan segelintir masalah hidup?

Kita selalu mengira masalah kitalah yang paling besar padahal mungkin saja di luar sana ada seseorang yang memiliki masalah yang lebih besar dari kita. Kenapa harus takut? Kita kan punya Allah yang lebih besar dari masalah itu. 

Nah! buat temen-temen yang lagi punya masalah sama seperti saya, tidak peduli sebesar apapun masalah itu. Ingatlah selalu kita punya Allah yang lebih besar.  Jangan pernah menyerah dan terus ingat mimpi-mimpi yang sudah teman-teman bangun sejak awal. Maju terus dan jangan berhenti di tengah jalan. Berhentilah ketika kita sudah sampai di tujuan. 

Jangan lupakan ayat ini juga ya:) 

لَا يُكَلِّفُ اللَّهُ نَفْسًا إِلَّا وُسْعَهَا
“Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya” (QS. Al-Baqarah: 286).





Xoxo



  • Share:

You Might Also Like

5 comments

  1. Kok perasaan aku pernah denger kata-kata dari judul postingan ini ya. Setelah dibaca ternyata kata-katanya dari film 99 cahaya di langit Eropa. Pantesan kok rasanya gak asing. Hehehe.

    Kata-kata ini memang amat sangat menampar orang-orang yang lagi ditimpa masalah ataupun ditimpa kesusahan. Dan melalui postingan ini mbak pula mengingatkan aku, kalau apapun yang menimpa kita, kita tak usah khawatir. Kan ada Allah. Thanks for sharing, Mbak.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaa mba memang dari film 99 cahaya di langit eropa hehe sepertinya kata-kata itu sudah terkenal ya :D

      Bener banget mba ada Allah jadi masalah apapun yang menimpa ingatlah kita punya Allah yang lebih ebsar :)

      Delete
  2. Benar mbak, semangat terus menggapai mimpinya ya. Saya juga akan berjuang meraih apa yang sudah saya impikan sejak dulu...💪

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaa mba saya pasti akan semangat terus menggapai mimpi saya :D ayo sama-sama semangat menggapai mimpi kita ya mba semoga suatu saat jadi nyata.

      Delete
  3. Terus berjuang meraih mimpi. Tak lupa bersyukur atas semua yang sudah diberi. Sebab bisa jadi apa yang sudah kita raih hari ini, masih menjadi mimpi bagi orang lain.

    ReplyDelete

Comments system