WORKSHOP SELF LOVE : TIPS MENCINTAI DIRI SENDIRI

By Mila Journeys - 12:00 AM




Pernah nggak sih kamu merasa ada yang salah sama diri kamu sendiri? Kamu merasa berbeda dengan orang lain atau kamu merasa nggak berguna hidup di dunia ini?




Jika kamu pernah merasakan hal-hal tersebut, tenaaang kamu nggak sendirian kok! karena saya juga pernah merasakan hal tersebut, bahkan sering. Nah untuk megetahui lebih dalam alasan mengapa saya seringkali membenci diri saya sendiri saya pun mengikuti kelas Workshop "Self Love" yang diadakan oleh FIM Depok.

Acara Workshop Self Love ini merupakan serangkain acara Depok Youth Forum yang ketiga kali. Menurut kordinator acaranya, alasan FIM Depok mengambil tema Self Love ini adalah karena memang masalah-masalah yang ada itu dimulai dari kita sendiri. Jadi penting banget untuk kita mengetahui seluk-beluk diri kita sendiri. 

Untuk menyelesaikan semua masalah-masalah yang ada, tentunnya kita harus terlebih dahulu memahami diri kita sendiri. Semisal kita itu orangnya seperti apa? Sukanya Apa? Kelebihan dan kekurangan kita apa? Inilah yang penting dari Self Love yaitu mengenali diri kita. 

Pada kesempatan ini, narasumber yang diundang pun bukan main-main. Mereka adalah orang-orang yang meskipun bukan ahlinya, tetapi mereka sudah lama bergelut di bidang ini dan sudah meng Influence banyak orang agar mencintai dirinya sendiri.

Narasumber pertama ada Rayi Noormega pendiri dari #ProjectInnerVoice di Instagram. Project ini belum genap setahun karena baru saja dimulai pada bulan Januari. Awalanya Rayi hanya iseng saja menggunakan hastag 30 hari bercerita, namun tak disangka ternyata responnya sangatlah bagus dan di luar ekspektasinya. 

Menurutnya, untuk mencintai dan mengupgrade diri adalah kita harus mengenal lebih dalam tentang diri kita sendiri. Bagaimana kita mau berprogress kalau kita nggak mengenal diri kita? Selain itu, kita juga harus bisa memaafkan dan menerima diri kita sendiri apapun kondisinya. 

Jika kita merasa tertekan dan seakan-akan semua masalah terlalu berat untuk di selesaikan. Tolong jangan ditampung sendirian. Kamu bisa berbagi dengan orang terdekat, atau kamu bisa mencoba kenali dulu emosi yang kamu miliki dan pikiran-pikiran kamu, yaitu dengan cara melakukan Mindfulness sehingga kita akan lebih aware dengan masalah yang akan kita hadapi. 

Baca juga : Tips Membangun Mindfulness dalam kehidupan sehari-hari

Salah satu konten yang ada di #ProjectInnerVoice  adalah Letter to Myself. Sebuah surat yang kita buat kepada diri kita sendiri. Sudah pernah coba buat belum? Katanya nih dengan membuat Letter To Myself ini kita dapat mengapresiasi diri sendiri karena rasanya seperti kita berbicara kepada diri kita sendiri. Nanti kapan-kapan mungkin bakal aku bahas lebih detail ya mengenai Letter To Myself ini.

Membicarakan Self Love memang nggak ada habisnya. Saya sendiri pun jadi kepo dengan #ProjectInnerVoice dan mulai mencari tau di instagram seperti apa sih projectnya. Ternyata project ini menarik banget loh teman-teman kalian bisa bercerita mengenai hari-hari kamu atau bisa melihat tulisan-tulisan penuh motivasi dari Rayi di akun instagramnya. 

Instagram Rayi Noormega @raranoormega


Gambarnya benan-benar menenangkan dan kata-kata Rayi seperti membius kita agar mencintai diri sendiri. Bagi kamu yang lagi Down atau butuh suntikan kata-kata motivasi, bisa main ke instagramnya yaa 


Instagram Rayi Noormega @raranoormega
Selanjutnya kita akan beralih ke pembicara kedua yang nggak kalah kerennya. Ialah Fidella Anandhita yaitu brand manager dari buku "Kamu Terlalu Banyak Bercanda" karya Marchella FP dan juga merupakan ketua kelas pengajar Muda wah hebat banget yaa..

Pembawaan kakak yang satu ini asyik banget berasa lagi dengerin temen ngobrol. Pertama-tama kak Fidella menanyakan kabar kita semua para peserta workshop satu per satu. "Gimana? Enak kan ya ditanyain kabar kayak gini? "tanyanya. Nah inilah yang seringkali kita lupakan yaitu bertanya kabar diri kita sendiri, Jleeb langsung sadar ternyata saya sendiri pun juga jarang bertanya kepada diri sendiri mengenai kabar Saya. 

Inilah beberapa langkah dan tips untuk mencintai sendiri yang saya tangkap dalam workshop "Self Love". Sebenarnya ada beberapa lagi tapi sayang saya hanya ingat dua ini hehe 

  • Tanya kabar setiap hari
Kebayang nggak sih kalo kabar diri kita  ditanya setiap hari setelah bangun tidur? Itulah yang namanya Self Love. Jadi yang perlu kamu lakukan adalah bertanya kabar diri kamu sendiri paling nggak sehabis bangun tidur. Mau itu kondisi kamu sedang baik-baik saja atau lagi nggak baik-baik saja.

  • Memberi kepada orang lain 
Terus aja memberi ke orang lain, mau orang itu suka atau enggak ya terserah. Seengaknya buatlah diri kita sendiri bermanfaat untuk orang lain. 

Selain membicarakan perihal Self Love dan cara untuk mencintai diri kita. Dalam pertemuan ini juga diadakan workshop, yaitu praktek untuk mencintai diri kita sendiri dengan menjawab beberapa pertanyaan terkait diri kita seperti:


  1. Apa 3 kelebihan saya?
  2. Apa 3 kekurangan saya?
  3. Apa 3 hal yang dapat membuat saya merasa senang?
  4. Apa hal yang paling tidak saya sukai dari hidup saya saat ini?
  5. Apa hal yang paling penting dalam hidup saya saat ini?
  6. Siapa orang yang paling penting dalam hidup saya saat ini?
  7. Siapa orang yang paling menyayangi saya saat ini?

Coba deh kamu jawab pertanyaan-pertanyaan diatas dan semoga setelah menjawab pertanyaan itu kamu dapat mengenali diri kamu sendiri dan mencintainya. Sebab, ketika kamu mencintai dirimu sendiri maka dengan begitu kamu bisa mencintai orang lain. 

Teman-teman Yuk! kita mulai mencintai diri kita sendiri serta tidak membandingkan diri kita dengan orang lain yaitu dengan tanamkan kata-kata ini dalam diri kamu. Kamu hebat!, kamu sudah berusaha keras dan kamu pasti bisa melewati ini semua. Semangat teman-teman :)

XOXO 






  • Share:

You Might Also Like

4 comments

  1. Ini yang susah menurut aku. Self love. Bener kata mba mila "kita juga harus bisa memaafkan dan menerima diri kita sendiri apapun kondisinya" . Langsung aku SS yg point 7 pertanyaan itu hehehe. Nice post mba!

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaa mba kuncinya memaafkan dan menerima diri kita apa adanya serta tidak membandingkan diri dengan orang lain:) terimaaksih sudah berkunjung mba

      Delete
  2. Kunci utama self love menurutku emang memaafkan, menerima, dan memahami diri ssndiri apapun kondisinya.
    Aku juga udah mulai bisa menerapkan self love dalam kehidupanku. Lebih tenang bawaannya dan lebih rileks saat berhadapan sama masalah. Yang paling kerasa sih aku lebih pede sama diriku yang gak sempurna, gak suka lagi membandingkan diri dengan orang lain, dan cuek dengan komentar mereka.

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah keren mba :) semoga seterusnya kita bisa mencintai diri sendiri yaa apapun kondisinya. Terimakasih sudah berkunjung mba

      Delete

Comments system