Yeay akhirnya saya bisa bikin postingan tentang liburan. Alhamdulillah pada pergantian tahun kemarin saya sempet jalan-jalan keluar kota. Ya, walaupun cuma ke Bandung tapi lumayan lah ya refreshing sejenak dari kuliah. Bandung memang tak ada habisnya membuat saya rindu pengen balik lagi dan lagi ke sana.
Saat terakhir kali ke Bandung, saya cuma berkunjung ke Lembang. Saya belum pernah benar-benar keliling kota Bandung untuk sekedar melihat-melihat. Maka dari itu, saya sekeluarga memutuskan untuk Naik Badros (Bandung Tour On Bus). Dengan harapan menaiki Badros tersebut maka kami sekeluarga dapat mengelilingi kota Bandung.
Badros (Bandung Tour On Bus) merupakan Bus yang telah disediakan oleh Pemerintah Kota Bandung untuk wisatawan mengelilingi Kota Bandung. Badros sendiri beroperasi dari jam 09.00-16.00 WIB. Jika kalian ingin menaiki Badros ini, kalian bisa datang ke shelter badros yang ada di depan museum Geologi, Taman Kota dan Alun-alun kota Bandung. Saya sendiri naik Badros ini dari Taman kota Bandung sekalian menikmati suasana kota Bandung, sangat menenangkan.
![]() |
Sumber : tourbandung.id |
Awalnya saya mengira warna-warni Badros tidak ada artinya, hanya warna saja. Namun, ternyata warna-warni Badros memiliki arti loh!. Berikut arti dari setiap warna Badros.
Badros Biru : Berkeliling dari Cibaduyut, Taman Leuwi Panjang, Museum Sri Baduga dan Kawasan Buah Batu.
Badros Pink : Berkeliling dari Gasibu, Taman Pasupati (Taman Jomblo), Teras Cikapayang hingga taman Budaya.
Badros Kuning : Berkeliling dari lapangan Gasibu, Taman Cibeunying, Taman Superhero, Taman Foto, Gedung Merdeka, Alun-alun Bandung dan Braga.
Badros Ungu : Berkeliling dari lapangan Gasibu, Taman Cikapayang, Alun-Alun Ujung Berung, Museum Geologi dan Pusdai.
Badros Hijau : Berkeliling melalui Chinatown, Pasir Kaliki, Alun-Alun Cicendo, Karang Setra, UPI dan GOR Padjajaran.
Wah! seruu banget yaa kalau tau begitu saya mungkin akan menaiki semuanya hahaha biar bisa sekalian berkeliling ke tempat-tempat wisata di Bandung. Harga tiketnya juga bisa dibilang nggak terlalu mahal, saya kira mencapai 50.000/orang. Ternyata harganya hanya 20.000/orang dan juga berlaku untuk Anak usia 2 tahun ke atas untuk sekali trip. Kalian dapat membelinya langsung di atas Bus.
Selama perjalanan, kami sekeluarga menaiki Badros berwarna kuning dan di pandu oleh Guide bernama pak Heri. Pak Heri menjelaskan dengan baik sejarah kota Bandung dengan diselingi humor kocak. Kami sekeluarga pun tertawa mendengar celoteh nyeleneh dari pak Heri. Semoga suatu saat kami bisa bertemu kembali.
Hal yang paling saya ingat selama perjalanan menaiki Badros adalah kami sekeluarga berkunjung ke Gedung Sate, Masjid Lautze 2 Bandung dan melewati Alun-alun kota Bandung. Sayangnya kami tidak melanjutkan perjalanan ke Badros rute lain :( kami sekeluarga malah memilih untuk pulang. Pokoknya suatu saat harus balik lagi ke Bandung!
Serunya keliling Bandung naik Badros adalah perjalanan kita di pandu oleh Guide yang menceritakan sejarah tempat-tempat di Kota Bandung. Kalau di Badros saya ada pak Heri. Penyampaiannya pun nggak monoton karena diselingi dengan humor. Biasanya kan kalau belajar sejarah anak-anak udah males duluan. Nah! menurut saya Guide di Badros ini cukup pintar menyampaikan sejarahnya, yaitu agar anak-anak tidak cepat bosan maka mereka selingi dengan kelucuan saat menyampaikannya.
Bagi temen-temen yang mau membawa serta anak atau saudara yang masih kecil, wisata Badros ini bisa menjadi pilihan. Anak-anak jadi bisa belajar sejarah kota Bandung layaknya Tamasya. Bisa dibilang wisata ini merupakan salah satu wisata yang bermanfaat dan patut untuk di coba yaa..
Selain itu, wisata Badros ini juga dapat menambah stock foto sebab kota Bandung memiliki gaya bangunan yang masih berbau khas Belanda. Jadi, kita seperti datang ke masa lalu dengan gaya vintage Kota Bandung. Cantik banget bukan?
Menaiki Badros ini tentunya juga menambah pengetahuan kita tentang kota Bandung. Pokoknya wajib banget di coba deh buat kalian yang ingin merencanakan liburan ke Kota Bandung. Jika teman-teman mempunyai tempat-tempat di Bandung yang menarik Yuk! share di komentar :) siapatau suatu saat saya punya kesempatan untuk berkunjung ke Bandung lagi hehe
-XOXO