Halo teman-teman tahun baru nggak cuma resolusi diri sendiri saja nih yang ingin saya share. Tetapi juga resolusi blog pribadi saya yang merupakan bagian dari hidup saya juga sepertinya harus memiliki resolusi. Hal ini tentunya agar saya lebih semangat mengisi konten-konten bermanfaat di blog ini dan juga agar saya lebih serius mengelola blog ini. Apabila tanpa resolusi yang jelas mungkin saya nggak akan mempunyai semangat untuk mengisi kembali blog ini.
Resolusi untuk blog saya yaitu Mila Journey pada tahun 2020 ini adalah sebagai berikut:
Sudah sejak lama sekali dari saya pertama kali membuat blog ini, saya ingin membeli domain untuk blog ini. Saya ingin serius dalam menggarap blog ini karena bagi saya blog ini sudah menjadi rumah kedua. Tempat dimana saya bercerita dan berbagi pengalaman tentang hidup. Selain itu, saya juga ingin menjadikan blog ini sebagai tempat untuk saya memberikan manfaat kepada banyak orang dengan pengetahun dan pengalaman baru yang saya ketahui.
Dalam memberikan pengetahuan saya tau banyak media lain yang lebih efektif. Menjadi seorang pembicara misalnya ataupun menjadi seorang Youtuber. Akan tetapi, saya belum ahli untuk berbicara di depan begitu banyak orang, saya masih harus banyak belajar.
Selagi saya belajar untuk dapat pede ngomong di depan banyak orang. Saya ingin menggunakan metode lain untuk memberikan pengetahuan dan juga manfaat kebanyak orang. Salah satu metode yang saya pakai ialah blog ini. Saya sangat nyaman menuliskan semua hal yang ada di otak saya dan menuangkannya ke dalam tulisan di blog ini. Hal ini membuat saya bahagia sekaligus senang. Suatu perasaan yang tidak bisa saya jelaskan dengan kata-kata. Sebab saya memang sesenang itu bisa berbagi kepada banyak orang dan bisa membantu mereka. Saya masih terus belajar untuk membuat tulisan yang mengedukasi.
Setidaknya dengan tujuan saya untuk memberikan manfaat kelebih banyak orang. Saya membutuhkan domain .com untuk bisa memperkenalkan blog saya ke lebih banyak pembaca lain. Saya yakin tahun ini akan menjadi tahun pertama saya untuk mengubah domain saya menjadi.com. Doakan saja ya teman-teman biar terwujud dan niat ini tidak tergoyahkan lagi.
Membuat konten yang berkualitas, memanglah menjadi tujuan utama saya dalam membuat blog ini. Namun, pastinya tak hanya berkualitas saja tetapi juga harus terus update tulisan-tulisan baru. Jangan sampai konten yang terakhir kali saya tulis itu 2 tahun yang lalu. Duh! udah jamuran duluan ini blog haha. Minimal saya ingin update tulisan 2 kali dalam seminggu. Kalau lebih dari itu Alhamdulillah berarti saya memang sedang rajin dan serius dalam menulis.
Blog dengan konten yang di update secara berkala juga dapat membuat blog tersebut terlihat hidup. Maka dari itu saya nggak mau blog saya terlihat jamuran dan tak berpenghuni makanya saya harus meyakinkan diri saya untuk terus mengupdate blog secara konsisten. Semoga di tahun 2020 ini saya bisa menggapainya. Untuk teman-teman yang sedang berjuang juga untuk menulis dengan konsisten jangan menyerah ya, Kita pasti bisa!
Blog tanpa pembaca rasanya seperti sayur tanpa garam. Hambar sekali haha. Saya sangat senang melihat komentar-komentar yang ada di blog saya dan sebisa mungkin saya akan membalas semua komentar yang masuk. Dengan adanya sebuah komentar, saya menjadi tau bagaimana pendapat orang-orang yang membaca tulisan saya. Hal ini tentunya dapat membantu saya untuk memperbaiki kualitas tulisan saya agar menjadi lebih baik kedepannya.
Nah! untuk mendapatkan pengunjung dan orang yang berkomentar di postingan saya. Tentunya saya harus sering-sering blogwalking bukan? Berkunjung ke blog temen-temen lain. Dengan begitu mereka mungkin akan berkunjung balik ke blog saya. Kegiatan blogwalking ini sangat saya sukai, sebab saya seperti datang bertamu ke rumah orang lain, lalu mengenal yang punya rumah dan pulang dengan mendapatkan ilmu baru. Saya juga suka sekali menambah relasi, terlebih lagi orang-orang yang juga memilki passion yang sama seperti saya.
Kedepannya saya ingin juga bergabung denga group dimana setiap membernya bisa saling share link artikel blog mereka. Hal ini tentu akan sangat mempermudah untuk blogwalking. Saya pernah melihat di suatu blog ada yang memiliki group seperti itu. Kalau teman-teman tau group khusus para blogger yang bisa saling share link blognya kalian bisa komen di postingan ini ya. Dengan senang hati saya akan join hehehe.
Resolusi saya berikutnya di tahun 2020 ini adalah lebih serius dan juga konsisten mengisi segmen di dalam blog saya. Sebelumnya, saya pernah membuat segmen #MovieSunday di dalam blog ini, tetapi sayangnya hal itu tidak berlanjut padahal jika di seriusin mungkin akan menarik. Sebab setiap minggunya blog ini bisa membahas film-film seru. Semoga di tahun 2020 ini segmen MovieSunday bisa kembali posting dengan review film baru + menarik yaa.
Selain #MovieSunday, saya juga ingin membuat sebuah segmen baru yaitu #Sabtubersamabuku. Sesuai dengan resolusi saya untuk menyelesaikan 50 buku di tahun ini. Maka saya ingin membuat segmen khusus buku dimana saya akan share review buku yang telah saya baca setiap minggunya. Jadi, kalau temen-temen suka 2 segmen di atas jangan lupa untuk mampir ke blog saya tiap hari sabtu dan minggu ya:) Semoga resolusi saya yang ini dapat berhasil sehingga saya bisa mengisi konten-konten menarik kedepannya.
Rasanya tidak lengkap kalau saya belum menchallaenge diri saya dan blog saya untuk mengikuti lomba. Jujur saja saya orangnya tidak mudah menyerah, maka dari itu setiap tantangan dan peluang yang ada sebisa mungkin saya ambil. Sebab prinsip saya dalam hidup adalah "Kita nggak akan pernah tau sebelum kita mencobanya". Untuk itu, saya nggak pernah tau apakah saya bisa menang lomba sebelum saya ikut lomba tersebut bukan?
Sebenarnya sudah dari tahun kemarin saya tertarik untuk mengikuti lomba-lomba blog. Namun sayang sekali waktu kuliah saya begitu mepet dan juga banyak tugas-tugas yang harus selesaikan. Akibatnya saya lupa dengan lomba-lomba blog yang sudah saya ingin ikuti sebelumnya. Nah! saya harap di tahun 2020 ini, saya bisa mengikuti beberapa lomba blog. Meskipun pastinya ada harapan ingin menang, tetapi saya berusaha untuk mengikuti saja semua lomba blog itu. Menang kalah saya serahkan sama Allah SWT. Apabila menang ya alhamdulillah berarti itu adalah rezeki saya, tetapi kalau kalah juga saya harus bisa menerimanya dengan lapang dada, berarti itu bukan rezeki saya.
Nah! itu dia resolusi saya di tahun 2020 ini, apakah temen-temen juga memiliki resolusi untuk blog temen-temen sendiri? Silahkan share resolusi temen-temen di komentar ya :) Terimakasih sudah berkunjung dan membaca postingan saya.
-XOXO
0 comments