REVIEW DRAMA CRASH LANDING ON YOU | KISAH CINTA BEDA NEGARA

By Mila Journeys - 5:49 AM


Sumber: Indikatornews.com

Pertamanya saya tidak terlalu begitu antusias dengan drama ini karena saya sedang vakum menonton drama dan lebih fokus untuk menonton film-film yang belum saya tonton. Namun, semakin banyak orang yang membicarakan perihal Crash Landing On you ini saya pun semakin penasaran dibuatnya

Hal yang membuat saya penasaran adalah karena kisah cinta beda negara yaitu Korea Selatan dan Korea Utara. Dalam hati saya langsung tertarik dan mencoba berpikir loh! benarkah mereka syuting di Korea Utara? Emangnya bisa? Untuk menjawab rasa penasaran saya akhirnya saya pun mencoba menonton satu episode Crash Landing On you dengan rasa penasaran saya yang tinggi tentang bagaimana cara penggambaran mereka tentang orang Korea Utara.

Tanpa diduga ternyata awalnya satu episode dan sekarang malah merambat ke episode-episode berikutnya. Pantas saja semua orang membicarakan drama ini, drama ini memang benar-benar unik bagi saya pribadi yang kepo tentang bagaimana interaksi antar orang-orang Korea Utara berlangsung. Saya sangat menikmati setiap adegan demi adegan yang disuguhkan oleh drama ini.

Sumber: Kapanlagi.com


Seperti biasanya saya pun mencari tahu tentang penulis dari drama unik ini. Ternyata Ia adalah Park Ji Eun, seorang penulis yang juga menulis naskah drama populer dan unik lainnya. Seperti drama My Love From The Star yaitu kisah cinta antara Alien dan manusia selanjutnya ada drama The Legend Blue Sea yakni kisah cinta antara putri duyung dan manusia. Saya suka sekali kedua drama tersebut dan memang kisah cinta tak biasa itu sangat menarik untuk di tonton.

Sumber: CNNindonesia.com


Tak hanya unsur percintaanya saja, seperti yang saya katakan sebelumnya drama ini sangat menarik untuk di tonton karena pemeran-pemeran pendukung yang menggambarkan bagaimana orang korea utara itu berinteraksi. Seperti halnya ibu-ibu di komplek militer, anak buah Kapten Ri dan tentunya petinggi-petinggi Korea Utara lainnya

Sumber: IDNtimes.com


Suasana yang digambarkan dalam drama itu terasa nyata dan juga asli. Sebagai orang luar yang sangat kepo dengan orang-orang Korea Utara, saya mendapatkan sedikit gambaran mengenai negara tertutup tersebut melalui drama Crash Landing On You ini

Hal yang membuat suasana Korea Utara di sana terlihat nyata adalah karena saat proses penggarapan drama ini dibantu oleh beberapa orang yang memang orang Korea Utara asli, seperti halnya Baek- Gyeong- Yoo seorang pakar bahasa Korea Utara, penulis Kwak Mun-an yang merupakan pembelot dari Korea Utara.

Selanjutnya yang membuat saya terpukau melihat drama ini adalah lokasi syuting yang benar-benar dibuat sedemikian rupa mirip dengan Korea Utara. Saya pun kalau tidak membaca artikel mungkin saya akan mengira mereka benar-benar syuting di Korea Utara hahaha. Keren banget ternyata mereka syutingnya berlangsung di 3 negara yang berbeda yaitu Swiss, Mongolia dan Korea Selatan

Sumber: Klook.com

Jujur saja lokasi syuting favorite saya adalah di Swiss, saya jadi ingin pergi ke sana menikmati pemandangan alam yang benar-benar indah. Selanjutnya negara Mongolia, tempat di mana Se-Ri dan Kapten Ri naik kereta ke Pyongyang. Wah niat banget yaa memang kru produksi drama ini untuk menunjukkan suasana Korea Utara. Semua usaha mereka akhirnya membuahkan hasil dengan suksesnya drama Crash Landing On You.

Suksesnya drama ini juga didukung oleh chemistry yang kuat di antara pemainnya. Baik Son Ye Jin maupun Hyunbin memiliki visual yang menurut saya sudah tidak perlu diragukan lagi. Selain itu, akting mereka juga pastinya nggak perlu dipertanyakan bukan? Semua orang tau kualitas akting mereka yang sudah merajalela, baik film maupun drama Korea. Akting mereka sangat natural di drama ini dan membuat saya sebagai penonton ikut masuk kedalam drama. 

Sumber: IDNtimes.com


Saya rasa drama Crash Landing On You ini bisa kalian jadikan referensi drama yang ingin ditonton jika teman-teman tidak tau ingin menonton drama apa. Secara keselurahan dari segi senimatografi, kualitas akting pemainnya dan alur cerita yang unik akan membuat kalian ingin berlama-lama menonton drama ini secara terus menerus. Very Recomended!

Buat teman-teman yang mungkin nggak terlalu suka drama yang menye-menye atau terlalu romantis sama seperti saya, drama ini cocok sekali karena tak hanya menyajikan kisah cinta saja, tetapi kita juga mengetahui budaya negara yang tertutup seperti Korea Utara. Selingan komedinya juga cukup menyegarkan. Apalagi Ostnya juga bagus-bagus.  

Saya tidak menyesal telah memutuskan untuk menonton drama ini karena drama ini sangat full package kalau saya bilang seperti Goblin yang keseluruhan elemennya sangat saya sukai. Tak heran episode terakhir drama ini mencapai rating 21,6 persen melampaui drama Goblin yang sebesar (20,5 persen). 

Apakah teman-teman juga sudah menonton drama ini? Pastinya sudah dong ya hehehe silahkan share di kolom komentar ya bagaimana pendapat teman-teman mengenai drama Crash Landing On You ini :). 


-XOXO

  • Share:

You Might Also Like

1 comments

  1. Kalo mo nonton drama ini pake applikasi apa yah di hape? Pake viu ga ada

    ReplyDelete

Comments system