Masih dalam ruang lingkup acara Muslimah Creative day kemarin. Akhirnya saya melihat langsung host Muslim traveler yang sangat saya sukai yaitu kak Chikita Fawzi. Saya sangat suka kak Chika yang gaya bicaranya riang dan tentunya menjelaskan tempat-tempat di muslim Traveler dengan sangat baik, sehingga membuat saya sebagai penonton tidak terlalu bosan.
Kekaguman saya pada sosok Chika bukan hanya saat dia menjadi host Muslim traveler saja, tetapi juga saat dia melakukan berbagai aktivitas sosial. Chika merupakan salah satu artis yang sering melakukan social movement dan menggambarkan muslimah yang juga peduli akan lingkungan dan pendidikan di negeri ini.
Menurut Chika, pentingnya berbagi adalah agar kita sebagai manusia juga dapat menebar manfaat. Sesuai dengan dalil Al-Qur'an yaitu
"Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat"
Selain menjelaskan pentingnya berbagi, Chika juga menjelaskan beberapa sifat relawan. Diantaranya adalah terus mencari, yuups! Never Stop Learning, tidak pernah merasa puas dan yakin bahwa pasti ada manfaat yang bisa kita tebar dengan menjadi seorang relawan.
Chika yakin jalan kebaikan yang Ia pilih ini untuk menjadi relawan adalah karena Ia selalu berkumpul dengan orang-orang baik sehingga membuatnya jatuh cinta menjadi relawan dan dapat menebar kebaikan kepada banyak orang.
![]() |
Sumber: Medcom.id |
Sat ini Chika juga tengah mempromosikan lagunya yang berjudul Blukar Dunia. Suara ka Chika benar-benar adem banget dan langsung menjadi favorite saya karena lyric lagunya benar-benar membuat saya semangat untuk kembali bermimpi. Berikut adalah cuplikan lyric yang saya suka jangan lupa didengarkan ya teman-teman :)
Lagu Belukar dunia karyanya konon terinspirasi dari surat Yusuf karena Yusuf merupakan orang yang baik dan hatinya juga baik kan? Karya kak Chika yang satu ini cocok banget nih buat nemenin teman-teman baca buku sambil menyantap secangkir teh hangat.
Melihat kak Chika benar-benar membuat saya tertarik untuk lebih menebar ke lebih banyak orang. Setidaknya selama kita hidup di dunia ini ada hal bermanfaat yang bisa kita bagikan ke orang lain walaupun sedikit.
Mimpi saya menjadi seorang Reporter Travelling juga semakin membesar melihat sosok inspiratf dan panutan saya di program Muslim Traveller berada di depan saya. Dalam hati saya selalu menanamkan bahwa suatu saat saya harus bisa menjadi sepertinya.
Terkadang, banyak hal di dunia yang tidak terduga ya? Awalnya saya sedikit lupa dengan mimpi saya yaitu menjelajahi dunia dan menyampaikan tempat-tempat indah ke banyak orang karena memang saya belum membuat langkah kecil menuju mimpi saya itu. Terasa sangat sulit untuk dijangkau tetapi bukan berarti tidak bisa ya :)
Namun, hari ini saya kembali diingatkan oleh mimpi itu dengan hadirnya saya di Talkshow ini dan juga dengan hadirnya kak Chika di Talkshow ini. Semuanya seperti sudah di atur oleh Allah bukan? Seperti mengatakan "Ayoo ingat lagi mimpimu" semuanya benar-benar tidak terduga. Kadang yang punya mimpi saja sampai lupa dengan mimpinya sendiri dan malah semesta yang mengingatkannya kembali.
Jadi, kalau teman-teman juga memiliki mimpi yang terlupakan barangkali sebenarnya semesta mengingatkan mimpi itu kembali, hanya saja terkadang kita terlalu sibuk dan kurang memperhatikan sekitar. Oleh karena itu mulai sekarang coba kalian lebih jeli lagi ya melihat bagaimana semesta mengingatkan kalian tentang mimpi yang sudah lama terkubur.
Selamat menggali mimpi kembali :)
-XOXO
Melihat kak Chika benar-benar membuat saya tertarik untuk lebih menebar ke lebih banyak orang. Setidaknya selama kita hidup di dunia ini ada hal bermanfaat yang bisa kita bagikan ke orang lain walaupun sedikit.
Mimpi saya menjadi seorang Reporter Travelling juga semakin membesar melihat sosok inspiratf dan panutan saya di program Muslim Traveller berada di depan saya. Dalam hati saya selalu menanamkan bahwa suatu saat saya harus bisa menjadi sepertinya.
![]() |
Sumber: Imusic |
Terkadang, banyak hal di dunia yang tidak terduga ya? Awalnya saya sedikit lupa dengan mimpi saya yaitu menjelajahi dunia dan menyampaikan tempat-tempat indah ke banyak orang karena memang saya belum membuat langkah kecil menuju mimpi saya itu. Terasa sangat sulit untuk dijangkau tetapi bukan berarti tidak bisa ya :)
Namun, hari ini saya kembali diingatkan oleh mimpi itu dengan hadirnya saya di Talkshow ini dan juga dengan hadirnya kak Chika di Talkshow ini. Semuanya seperti sudah di atur oleh Allah bukan? Seperti mengatakan "Ayoo ingat lagi mimpimu" semuanya benar-benar tidak terduga. Kadang yang punya mimpi saja sampai lupa dengan mimpinya sendiri dan malah semesta yang mengingatkannya kembali.
Jadi, kalau teman-teman juga memiliki mimpi yang terlupakan barangkali sebenarnya semesta mengingatkan mimpi itu kembali, hanya saja terkadang kita terlalu sibuk dan kurang memperhatikan sekitar. Oleh karena itu mulai sekarang coba kalian lebih jeli lagi ya melihat bagaimana semesta mengingatkan kalian tentang mimpi yang sudah lama terkubur.
Selamat menggali mimpi kembali :)
-XOXO
0 comments